Blog about Camera Vision, Spy cam news, gadget idea, gift spycam and newest camera information

Memaknai mahalnya sebutir nasi

Masalah pangan merupakan salah satu hal utama dalam pemenuhan kebutuhan kita sehari-hari. Sebagian besar bangsa kita mengkonsumsi makanan utama berupa nasi. 3 kali dalam sehari kita mengkonsumsi nasi mulai sarapan pagi, makan siang dan makan malam. namun ada pula saudara- saudara kita yang kesulitan mendapatkan nasi entah itu karena sulitnya mendapatkan beras murah ataupun karena kondisi ekonomi yang tidak memungkinkan untuk mengkonsumsi nasi.
Dalam sepiring nasi sulit untuk dihitung berapa jumlah bulir beras yang kita konsumsi termasuk sisanya berapa jumlah bulir nasi yang masih ada di piring kita. Sebagai bayangan kita anggap jumlah nasi yang tersisa ada 30 bulir aja dengan berat total sekitar 10 gram. Dalam sehari makan 3 kali berarti ada nasi yang terbuang sebanyak 3 x 30 gram= 90 gram per hari. Kalo sebulan tinggal dikalikan saja yakni 30 x 90 = 2700 gram atau 2,7 Kg. Itu baru satu orang dan bagaimana kalo se-pulau Jawa. ya tinggal kita kalikan saja dengan jumlah total penduduk Jawa yakni kita anggap saja 30 juta jiwa jadi totalnya 30 juta x 2,7 kg = 81 juta kg atau 81 kilo ton. Harga satu 1 kg di toko beras dekat kos saya sekitar Rp.6000. Jadi secara sengaja atau tidak sengaja kita anggap warga pulau jawa menyia-nyaikan 81 kilo ton dengan nominal sekitar 486 miliar rupiah.
Wah - wah mahal juga ya harga nasi yang tersisa saat kita makan. Jadi marilah kita berhemat dalam mengkonsumsi berbagai kebutuhan kita. Bagaimana menurut anda ?
0 Comments for "Memaknai mahalnya sebutir nasi"
Back To Top